Thursday, October 12, 2017

Jangan Putus Asa! Ini 7 Cara Atasi Jerawat Bandel di Punggung

IntipsLagi - Selain di kulit wajah,  ternyata jerawat juga bisa menyerang bagian tubuh yang lain, salah satunya : punggung. Meski letaknya tersembunyi, namun jerawat di punggung membuat seseorang tidak nyaman, bahkan mengurangi rasa percaya diri terutama ketika mengenakan pakaian terbuka. Jerawat di punggung harus dirawat dan diatasi dengan cara benar agar tidak semakin menyebar ke seluruh tubuh. Lakukan 7 Hal Ini Untuk Mencegah Keriput Pada Leher
jerawat punggung/finizz.com
Jika selama ini Anda merasa terganggu akibat keberadaan jerawat di punggung dan bagian tubuh yang lainnya, sebaiknya simak cara sederhana untuk mengatasinya berikut ini : Jangan Salah, 7 Menu Sarapan Ini Bikin Tubuhmu Gemuk

Penyebab jerawat di punggung

Penyabab jerawat di punggung sangat beragam, bisa jadi karena faktor genetika, gaya hidup, penggunaan produk perawatn tubuh, kurang menjaga kebersihan, dan masih banyak yang lainnya. Jerawat punggung bisa menjadi semakin parah, karena area punggung memiliki banyak kelenjar sebaceous yang memproduksi minyak atau sebum. Nah, tumpukan sebum yang bercampur kulit mati serta bakteri inilah yang mengakibatkan tersumbatnya pori-pori sehingga menyebabkan munculnya jerawat.

Cara Mengatasi jerawat di punggung yang membandel

Ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengatasi jerawat membandel pada punggung, diantaranya :

1.    Segera mandi setelah beraktivitas berat

Setelah beraktivitas yang memicu keringat, seperti olahraga, bekerja, dan lainnya, segeralah mandi yang bersih. Gunakan produk yang mengandung asam salisilat agar kulit lebih segar dan tidak berminyak.

2.    Hindari pakaian yang panas

Gunakan pakaian yang bisa menyerap keringat dan nayaman sehingga menjaga kulit tidak berkeringat atau lembab. Pakaian dari bahan kain yang panas dapat meyebbakan kulit panas dan lembab sehingga memicu jerawat. Selain itu, kenakan pakaian yang longgar agar kulit bisa bernafas dan tidak lembab.

3.    Ganti sabun mandi

Jerawat punggung bisa jadi merupakan akibat dari penggunaan sabun mandi yang salah. Maka itu, cobalah beralih pada sabun herbal yang bermanfaat melawan bakteri penyebab jerawat dan juga minyak berlebih di kulit.

4.    Minum air yang cukup

Minum air putih cukup tidak hanya mencegah dari dehidrasi, tapi juga bermanfaat melancarkan proses detoksifikasi dan mengeluarkan racun tubuh teramsuk pemicu munculnya jerawat. Selain itu, air minum juga sangat bagus untuk menjaga keseimbangan hormonal dalam tubuh.

5.    Hindari makanan berminyak dan berlemak

Untuk sementara waktu selama proses penyembuhan, Anda harus menjaga pola makan sehat. Kurangi atau hindari makanan berlemak atau berminyak agar tidak memperburuk kondisi jerawat Anda.

6.    Ganti detergen

Jerawat di punggung juga bisa muncul akibat mencuci pakaian menggunakan detergen yang berbahan kimia. Ganti detergen Anda dengan sabun pencuci pakaian yang lebih ramah pada kulit atau tidak terlalu banyak mengandung bahan kimia.

7.    Pengobatan dengan bahan alami

Ada beberapa bahan alami yang berkhasiat mengatasi jerawat di punggung, seperti kunyit yang anti bakteri, minyak the yang mengandung sifat anti bakteri dan anti jamur, lidah buaya yang menghalau minyak dan mempercepat penyembuhan jerawat, dan masih banyak bahan lainnya.
Selain melakukan upaya diatas, Anda juga harus menghindari beberapa aktivitas yang memperburuk kondisi jerawat, seperti : memencet jerawat, terlalu sering memegang jerawat, menggunakan air dingin atau terlalu panas. Dengan beberapa cara sederhana diatas, Anda bisa mengatasi masalah jerawat di punggung dnegan baik tanpa adanya efek samping. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat yaa…

Tags : sabun untuk menghilangkan jerawat di punggung, obat jerawat punggung di apotik, cara menghilangkan jerawat punggung dan bekasnya, jerawat punggung parah, obat jerawat di punggung dan dada, jerawat di punggung pertanda apa, obat jerawat punggung paling ampuh, cara menghilangkan jerawat di punggung dengan minyak zaitun

Loading...

Baca Juga

Jangan Putus Asa! Ini 7 Cara Atasi Jerawat Bandel di Punggung
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar