Monday, May 7, 2018

Tips dan Cara Alami Mengatasi Suara Serak Karena Sakit Tenggorokan

IntipsLagi - Bangun tidur, mendadak suara serak atau hilang? Suara serak bisa menimpa siapa saja dan kapan saja, jika dipaksakan berbicara rasanya tenggorokan akan semakin sakit. Meski sepele, namun suara serak tidak bisa dibiarkan begitu saja, harus segera diatasi agar tidak berakibat fatal. Ada banyak penyebab suara serak/hilang, diantaranya : kebiasaan mer0k0k, makanan berminyak dan berlemak, kurang minum, menghirup polusi, alergi makanan, kebiasaan bicara terlalu keras/lama, diforsiruntuk menyanyi/MC dan lainnya, atau bisa juga karena stamina tubuh yang menurun akibat batuk/flu dan sakit tenggorokan. Mau Creambath, Hair Spa atau Hair Mask? Kenali Perbedaan dan Manfaatnya
tips atasi suara serak/movistarplus.pe
Mungkin ada banyak obat-obatan pengurang tenggorokan serak yang bisa dibeli diapotik, akan tetapi terkadang tak semuanya cocok untuk Anda dan kadangpula menimbulkan efek samping yang kurang bagus untuk kesehatan. Daripada coba-coba, kenapa tidak mengaatasinya dengan cara alami yang jelas aman dan tanpa efek samping? Ingin tahu bagaimana cara mengatasi suara serak akibat sakit tenggorokan? Simak informasinya berikut ini : Cegah Penyakit Stroke Dengan Konsumsi 7 Makanan Pengencer Darah Ini

Cukup istirahat

Suara serak bisa jadi karena Anda terlalu capek/kelelahan. Solusi mengatasinya bisa dnegan istirahat cukup, karena seperti kita tahu tidur cukup membantu proses detoksifikasi racun dalam tubuh yang mungkin menjadi pemicu masalah di tenggorokan sehingga bisa hilang dengan sendirinya. Tips Cara Atasi Pori-Pori Terbuka Secara Alami dan Permanen

Jaga pola makan

Suara serak juga bisa disembuhkan dengan menjaga pola makan yang sehat. Selain itu, hindari makanan yang memperparah kesehatan tenggorokan, seperti : makanan berminyak, makanan berlemak dan lainnya.

Perbanyak Minum Air Putih

Suara serak bisa jadi akibat kurang minum air putih, makanya salah satu solusinya adalah minum air putih yang banyak agar tenggorokan terhidrasi dengan baik dan kelembapan pada tenggorokan juga terjaga.

Kumur dengan air garam

Langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah berkumur dengan air garam. Air garam memiliki banyak manfaat untuk masalah Anda, diantaranya : mengurang rasa nyeri tenggorokan, melembabkan/melegakan tenggorokan, melunakkan pita suara dan mempercepat penyembuhan/radang.

Minum wedhang jahe

Jahe memberikan sensasi hangat di tenggorokan sehingga suara serak akan teratasi. Kandungan dalam jahe ampuh membantu meredakan peradangan sehingga nyerinya hilang dan suara Anda akan kembali. Caranya cukup geprak jahe, kemudian rebus dalam air secukupnya hingga mendidih dan agak menyusut. Minum hangat-hangat dengan campuran madu.

Campuran Lemon Dan Madu

Mencampurkan air lemon dan madu tak hanya membuat tubuh sehat, tapi juga membantu melegakan tenggorokan. Kandungan nutrisi dalam lemon madu ini bermnafaat membunuh kuman dan mempercepat penyembuhan iritasi tenggorokan.
Selain beberapa cara diatas, pastikan Anda puasa bicara lebih dulu agar tidak semakin memperparah kondisi Anda. Jika beraktivitas di luar rumah, pastikan gunakan masker agar terhindar dari polusi yang memperparah kondisi Anda. Semoga informasi yang berjudul Tips dan Cara Alami Mengatasi Suara Serak Karena Sakit Tenggorokan diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.

Tags : cara mengatasi suara serak akibat radang tenggorokan, cara agar suara serak dengan cepat, cara menghilangkan suara serak saat bernyanyi, cara menyembuhkan suara serak dengan cepat, cara membuat suara serak dan hilang, cara menyembuhkan suara serak dalam waktu 1 hari, suara serak karena batuk berdahak, obat suara serak pada anak

Loading...

Baca Juga

Tips dan Cara Alami Mengatasi Suara Serak Karena Sakit Tenggorokan
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar