Friday, February 17, 2017

Tidak Pede Karena Tumit kaki Pecah-Pecah? Haluskan dengan Bahan Alami Ini

Intipslagi - Memiliki kaki mulus dan cantik pasti akan membuat pemiliknya merasa percaya diri, terutama ketika menggunakan sandal atau tanpa alas kaki. Berbeda jika tumit kaki Anda kasar dan pecah-pecah, pastinya Anda ingin menyembunyikannya dari pandangan orang lain, bukan? Tumit kaki pecah-pecah memang bisa disembunyikan dnegan kaus kaki atau sepatu tertutup, namun mau sampai kapan Anda melakukannya. Alangkah lebih baik jika Anda merawat tumit yang pecah-pecah tersebut. Perawatan yang dilakukan tidak selalu mahal kok, karena dengan beberapa bahan alami yang ada di sekitar Anda, dijamin tumit kaki yang pecah-pecah akan mudah diatasi.
Takut Makan Gorengan gara-gara Kolesterol? Ini Cara Menggoreng Makanan yang Sehat dan Rendah Kolesterol
                                       tumit kaki pecah-pecah / pedicurepraktijkjolandadegraaf.nl
Apa sajakah bahan-bahan alami tersebut? Agar lebih jelasnya, simak langsung informasinya berikut ini :

1.    Ampas kopi

Jika Anda suka minum kopi, jangan buang ampasnya ya, karena ampas tersebut bisa kita manfaatkan untuk menghaluskan tumit kaki yang pecah-pecah. Caranya cukup menambahkan minyak kelapa secukupnya, lalu gosokkan pada tumit secara merata. Diamkan selama 10-20 menit, lalu bilas hingga bersih. Lakukan secara rutin yaa!
Ini 7 Tanda yang Diberikan Tubuhmu Saat Usus Buntu Menyerang

2.    Minyak zaitun

Kandungan nutrisi dalam minyak zaitun ampuh mengembalikan kelembapan alami tumit kaki Anda, jadi masalah kaki kasar dan pecah-pecah akan mudah teratasi. Caranya cukup oleskan minyak zaitun secara merata pada tumit, terutama saat malam hari.

3.    Batu apung

Jika Anda suka mandi di kali, Anda bisa memanfaatkan batu apung untuk menggosok tumit kasar dan pecah-pecah. Caranya rendam kaki dalam air, lalu gosok dengan batu apung hingga sel kulit mati terangkat. Setelah proses ini, lap kaki hingga bersih dan oleskan lotion.
Wanita! Hindari 7 Perbuatan Ini Saat haid, karena dapat Berakibat Fatal

4.    Kulit pepaya

Seusai mengupas pepaya, Anda bisa memanfaatkan kulitnya untuk menghaluskan tumit pecah-pecah. Kandungan dalam getah pepaya ampuh melunakkan kulit yang kasar dan pecah-pecah sehingga akan mudah hilang sel kulit matinya. Gosokkan kulit pepaya dan diamkan selama 10-15 menit, lalu bilas hingga bersih.
Kebiasaan Sehari-hari yang Sebabkan Kaki sering Kram

5.    Kulit pisang

Kandungna nutrisi dalam kulit pisang ampuh mengembalikan kelembapan alami kulit sehingga kulit akan lebih halus dan lembut.

6.    Buah alpukat

Daging buah alpukan sangat kaya nutrisi yang ampuh menjaga kecantikan kulit, apalagi kulit yang kasar dan pecah-pecah. Caranya cukup lumatkan daging alpukat dan campur dengan susu. Oleskan pada tumit secara merata, diamkan selama 10 menit. Gosok perlahan dengan sikat halus hingga bersih dan bilas.
Perawatan secara rutin akan membantu Anda mendapatkan hasil yang luar biasa, semoga informasi dan tips diatas membuat Anda tampil lebih percaya diri lagi ya!
Tags : tumit pecah-pecah, tumit kasar, kaki pecah-pecah, obat kaki pecah pecah di apotik, salep kaki pecah pecah, cara mengobati kaki pecah pecah dengan cepat, obat kaki pecah pecah yang ampuh
penyebab tumit pecah pecah, cara mengatasi tumit pecah pecah dan kasar, cara mengatasi kaki pecah pecah yang sudah parah, cara mengobati kaki pecah pecah parah

Loading...

Baca Juga

Tidak Pede Karena Tumit kaki Pecah-Pecah? Haluskan dengan Bahan Alami Ini
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar