Wednesday, December 30, 2015

10 Rahasia Agar Wajah Bebas Minyak Berlebih secara Alami

Intipslagi - Siapa sich yang tidak ingin memiliki wajah yang selalu terlihat fresh setelah beraktivitas seharian? Tapi nyatanya, cuaca panas, debu, dan banyak factor lainnya seringkali memicu kulit kusam dan berminyak. Kulit berminyak tidak hanya memberikan kesan kusam dan tidak terawat, tapi juga membuat seseorang kerepotan karena harus sering merapikan makeup yang luntur akibat minyak di wajah. Tidak perlu cemas jika Anda termasuk pemilik wajah yang sering disinggahi minyak, karena ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengontrol kelebihan minyak di wajah.
Hem, kira-kira apa sajakah yang bisa dilakukan untuk mengontrol kelebihan minyak di wajah? Simak 10 Rahasia Agar Wajah Bebas Minyak secara Alami berikut ini  :

1.    Putih telur

Putih telur tidak hanya enak disantap, tapi juga bisa membantu menangkal minyak berlebih dan mengencangkan pori-pori kulit. Caranya : cukup oleskan putih telur secara merata pada kulit, diamkan hingga mengering dan bilas dengan air hangat.

2.    Tomat

Tomat termasuk buah yang kaya likopen sehingga tidak hanya mencerahkan kulit, tapi juga membantu mengontrol kadar minyak pada kulit wajah dan membuatnya kencang alami. Caranya cukup mengoleskan potongan tomat ke wajah hingga merata, diamkan hingga kandungan alaminya meresap ke dalam kulit. Bilas dengan air dingin hingga bersih

3.    Apel

Kandungan asam malat dalam buah apel sangat mengontrol kaadar minyak dan mengangkat sel kulit mati ada wajah. Caranya cukup haluskan buah apel, kemudian oleskan pada wajah secara merata. Diamkan selama 10 menit, kemudian  bilas hingga bersih.

4.    Lemon

Lemon mengandung asam sitrat yang paling bagus untuk membantu mengontrol kadar minyak di wajah serta mencerahkan kulit. Caranya sangat mudah, cukup peras lemon, kemudian gunakan kapas untuk mengoleskannya pada wajah. Diamkan selama beberapa menit, kemudian bilas hingga bersih.

5.    Susu segar

Susu segar tidak hanya berkhasiat untuk tulang, tapi juga membantu menjaga kecantikan kulit Anda. Susu ampuh mengontrol kadar minyak dan membuat kulit wajah lembut serta kenyal. Selain itu, susu juga mengandung asam alfa hidroksi yang membantu  mengangkat sel kulit mati sehingga wajah akan lebih cerah. Caranya : cukup gunakan kapas untuk mengoleskan susu ke seluruh permukaan kulit wajah, diamkan hingga kering, kemudian bilas hingga bersih.

6.    Mentimun

Mentimun termasuk buah yang kaya air, vitamin serta mineral penting yang membantu menyejukkan kulit, mengendalikan kadar minyak serta mencerahkan kulit secara alami. Caranya cuku haluskan mentimun, kemudian oleskan pada wajah secara merata di malam hari atau Anda bisa menambahkan sari lemon. Diamkan hingga kering dan bilas ada pagi harinya dengan air dingin hingga bersih.

7.    Kentang

Kentang mengandung Vitamin C dan E ampuh mengurangi kadar minyak di kulit wajah. Caranya cukup iris kentang dan oleskan secara merata ada wajah, diamkan selama 10 menit kemudian bilas dengan air bersih.

8.    Pisang

Buah pisang maupun kulitnya sangat berkhasiat mengontrol kadar minyak berlebih serta mencerahkan kulit kusam. Cara menggunakannya cukup haluskan daging pisang, oleskan ada wajah secara merata atau langsung mengoleskan kulit pisang pada wajah. Diamkan beberapa menit, kemudian bilas hingga bersih.

9.    Cuka apel

Cuka ael mengandung asam alfa hidroksi yang berkhasiat mencerahkan kulit wajah, mengontrol kadar minyak, dan menjaga kelembapan alami kulit. Caranya cukup melarutkan cuka apel bersama air, gunakan kapas untuk mengoleskan ada wajah secara merata. Diamkan selama beberapa menit, kemudian bilas hingga bersih.

10.    Lidah  buaya

Lidah  buaya tidak hanya menyehatkan rambut, tapi juga mengandung nutrisi yang bermanfaat menyerap kadar minyak di kulit serta mencegah  jerawat. Caranya cukup oleskan daging lidah buaya secara merata ke wajah. Biarkan meresap di wajah, diamkan hingga kering dan bilas hingga bersih.
Selain menggunakan  bahan-bahan yang tersebut diatas, pastikan Anda mencukupi kebutuhan cairan, tidak sembarangan menggunakan kosmetik, dan atur pola makan serta gaya hidup yang lebih sehat agar kecantikan kulit terjaga. Semoga informasi yang berjudul 10 Rahasia Agar Wajah Bebas Minyak secara Alami diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.

Baca Artikel Keren Lainnya

Atasi Pegal Linu Dengan 7 Cara Alami Ini
Awas, Kebiasaan Membunyikan Tulang Sebabkan Stroke
Wow, Ini 7 Manfaat Garam yang Jarang Diketahui

 


Loading...

Baca Juga

10 Rahasia Agar Wajah Bebas Minyak Berlebih secara Alami
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar